Ungkapan Itu

HEBAT, LUAR BIASA, dan  MEMOTIVASI !!!

Itulah barangkali kata-kata yang terlontar saat mendengar ungkapan seorang motivator di sebuah televisi. Bukan sebuah kebetulan atau memang momen yang pas dengan apa yang sering dilakukan akhir-akhir ini. Ungkapan yang selama ini dilakukan dan hari ini langsung dipraktekkan, ternyata memang sungguh nikmat sekali. Ungkapan yang dimaksud oleh sang motivator itu adalah :

" BEKERJALAH MELEBIHI APA YANG KITA TERIMA DARI PEKERJAAN KITA ITU, WALAUPUN KADANG KITA MERASA APA YANG DITERIMA TIDAK SESUAI DENGAN HARAPAN KITA "

Yup, BOTOL yakin bila ungkapan sang motivator itu bukan secara kebetulan didengar. Mungkin ini skenario Allah yang masih sayang dengan hamba-Nya yang satu ini. Betapa tidak, BOTOL melihat acara tersebut hanya 10 menit sebelum berakhir. Jelas ini bukan sebuah kebetulan seperti yang kebanyakan pendapat orang. Memang hari-hari belakangan banyak hal dan aktivitas yang bersentuhan dengan ungkapan tersebut. Bukan karena status atau posisi yang sedang diemban sehingga melakukan hal-hal tersebut. Hal tersebut dilakukan karena rasa SENANG melakukannya tanpa berfikir apakah mendapat imbalan yang sesuai atau tidak. Terlebih orang-orang yang mendapat efek aktivitas itu merasa senang dan paham akan sesuatu yang sebelumnya mereka tidak mengerti bahkan tidak tahu.

Energi yang digunakan untuk melakukan hal-hal atau aktivitas tersebut hingga berjam-jam selama ini sungguh nikmat yang tiada duanya. Padahal bisikan harfiah sebagai manusia kadang terbesit dalam diri merasa lelah dan tak sebanding. Namun hal tersebut dapat dinetralisir dengan mengingat kembali rasa senang menjalaninya. Senang karena dapat membuat orang yang awalnya tidak tahu menjadi tahu Membuat orang yang awalnya cemberut menjadi tertawa hingga terbahak-bahak. Membuat orang yang awalnya ragu-ragu menjadi mantap. Subhanallah, ternyata semua itu merupakan nikmat yang tidak setiap orang dapat menikmatinya. Nikmat yang terkadang orang tidak menyelaminya dikarenakan sempit menikmatinya. Yang jelas, terima Ya Rabb atas perantaraan sang motivator itu hamba-Mu ini menjadi semakin bersemangat dan senang melakukan hal-hal dan aktivitas yang bersentuhan dengan ungkapan tersebut.

Memang terkadang banyak orang sebagai manusia memandang sesuatu dari apa yang kasat mata dan hasilnya. Namun sedikit manusia yang memandang bukan dari kasat mata dan hasil melainkan dari nilai kebaikan apa yang akan diperoleh kemudian.

Mantab Kali....!!!   

0 komentar:

Posting Komentar